+62-751-7056199 rektorat@metamedia.ac.id

Kegiatan Kerjasama

  • Beranda
  • Kegiatan Kampus
  • Kerjasama
Image
  • 03 Feb 2023

FGD bersama Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Sumatera Barat sekaligus Penandatangan MoU

Universitas Metamedia menghadiri kegiatan Forum Discussion Group (FGD) sekaligus Penandatangan MoU yang diadakan oleh Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pengda Sumbar dengan tema “Merawat Jurnalisme Positif Menghadapi Pemilu 2024”. Sabtu pagi, 28 Januari 2023 di Kantor Sekretariat IJTI di Jl. Juanda No.15, Kelurahan Rimbo Kaluang, Kecamatan Padang Barat.

Dalam kegiatan ini Rektor Universitas Metamedia (Masyhuri Hamidi, S.E, M.Si, Ph.D, CFP®️, CRA®️, CRP®️, QWP®️) didampingi oleh Wakil Rektor (Dr. Rusli Saputra M.Kom), Bagian Kerjasama (M.Tasnim, MM), Humas, Presiden BEM serta perwakilan mahasiswa Universitas Metamedia.

Selain itu kegiatan ini juga dihadiri oleh Wali Kota Padang (Hendri Septa, B.Bus. (Acc), MIB), Guru Besar Unand (Prof Asrinaldi) yang juga pakar politik Indonesia, Ketua Komisi Informasi Noval Wiska, serta Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumbar (Rahmadi Sutrisno), Anggota Bawaslu Sumbar (Muhammad Khadafi), Anggota KPU Sumbar (Izwaryani) dan Kabid Humas Polda Sumbar (Kombes Pol Dwi Sulistyawan). Turut hadir juga Wali Kota Padang Panjang (Fadly Amran) bersama Bupati Pasaman (Benny Utama) dan sejumlah kepala OPD terkait di lingkup pemerintah daerah se-Sumbar.

Pada kegiatan FGD ini terdapat beberapa agenda kegiatan yaitu peresmian sekretariat baru IJTI dan MoU salah satunya dengan Universitas Metamedia.

Universitas Metamedia diwakili Rektor berkesempatan melakukan MoU dengan IJTI yang diwakili langsung oleh Ketua IJTI Pengda Sumbar Defri Mulyadi. Kesepakatan ini dilakukan dalam bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat serta peningkatan kualitas sumberdaya manusia dan kegiatan lain yang disepakati oleh para pihak.

Kegiatan Kerjasama Lainnya